Roll Up Banner, adalah jenis banner yang penggunaannya ditarik dari bawah ke atas pada bagian headernya. Perbedaan Roll Up Banner dengan X Banner dan jenis banner lainnya adalah tampilannya yang lebih kokoh karena terbuat dari stainless dan alumunium yang mampu berdiri tegak. Pada bagian kakinya, terdapat penyangga yang membuatnya tidak mudah jatuh saat diterpa angin.
Itulah sebabnya, kenapa roll up banner lebih sering digunakan sebagai media promosi bisnis, event dan lainnya!
Dalam kegiatan niaga, roll up banner seringkali digunakan untuk sarana promosi suatu perusahaan untuk kegiatan pameran atau acara tertentu. Memiliki desain roll up yang eye catching membuat roll up banner kamu lebih menarik dan membuat orang lebih aware terhadap produk yang kamu sajikan di desain tersebut.
Pemakaiannya cukup praktis dan mudah untuk dibawa kemana-mana. Menguntungkan kamu jika ingin berpergian dengan membawa banner untuk evemt. Dan kamu harus tahu, sebagian customer lebih memilih Roll Up Banner dibanding X Banner atau Y Banner.
Di Teman Print, kami menjual jasa cetak Roll Up Banner dalam ukuran yang bermacam-macam. Sesuai kebutuhan kamu, apakah kamu membutuhkan media banner yang besar, sedang atau kecil. Seperti salah satu client kami, Pegadaian. Mencetak berbagai kebutuhan media promosinya disini. Salah satunya ialah roll up banner. Client kami menyebutkan bahwa pemakaian roll up banner itu praktis, dan alatnya yang kokoh tidak mudah jatuh ketika ditempa angin.